Penyebab Rambutmu Tidak Cepat Panjang
Ingin punya rambut panjang, tapi kamu merasa rambutmu tidak kunjung memanjang. Masalah seperti ini tak hanya kamu alami sendiri kok. Di luar sana ada banyak orang yang berjuang mencari cara memanjangkan rambut dengan cepat tapi hasilnya tetap nihil. Biar kamu nggak bertanya-tanya, coba kenali penyebab rambut yang tidak bisa panjang secara cepat ini, yuk!
1. Tidak Menggunakan Shampoo dengan Cara yang Tepat
Penggunaan cara pakai shampoo yang kurang tepat dapat menyebabkan pertumbuhan rambut jadi terhambat. Misalnya, ketika kamu mengalami kerontokan dan kamu tetap menggunakan shampoo untuk rambut normal, maka kerontokanmu tidak akan terhenti. Itulah sebabnya rambutmu tidak bisa panjang dengan cepat karena masalah pada rambutmu belum teratasi dengan baik.
Sebelum mencari cara memanjangkan rambut dengan cepat, pilih shampoo yang sesuai dengan kondisi rambut dan kulit kepala. Gunakan shampoo yang mengandung vitamin dan omega 3 karena berfungsi melembapkan serta menyuburkan rambut. Omega 3 bisa kamu dapatkan dari chia seed oil, lho. Oleh karena itu, gunakan shampoo & conditioner TRESemmé Hair Fall Control yang dilengkapi dengan Chia Seed Oil dan Amino Vitamin yang membantu mengurangi kerontokan rambut hingga 98%*, untuk rambut 10x lebih kuat**.

2. Terlalu Sering Menggunakan Hot Styling Tools Tanpa Pelindung Rambut
Sudah menjadi rahasia umum jika rambut yang sering melalui proses styling pasti rentan mengalami kerusakan. Styling dengan alat yang menghasilkan suhu panas atau produk berbahan kimia akan membuat kondisi rambut jadi rapuh dan kurang sehat. Ketika rambut tidak sehat, pertumbuhannya pun jadi terhambat.
Kurangi proses styling terlebih dahulu apabila kamu ingin rambutmu tumbuh dengan subur. Walaupun terpaksa harus melakukan styling, semprotkan TRESemmé Keratin Smooth Heat Protection Spray secukupnya pada rambut untuk melindungi rambutmu dari kerusakan akibat paparan suhu panas alat syling.

3. Miniaturisasi Rambut
Kesuburan rambut akan berkurang seiring bertambahnya usia. Rambut akan lebih mudah menipis dan folikel rambut mengalami penyusutan. Proses ini dinamakan miniaturisasi rambut.
Tidak semua orang dapat mengalami miniaturisasi rambut, tetapi sebagian besar orang pasti akan mengalaminya. Kondisi ini akan terlihat jelas ketika seseorang memasuki usia lanjut. Selama kamu masih berada di usia produktif, proses miniaturisasi rambut ini sangat jarang terjadi.
4. Nutrisi yang Dikonsumsi Kurang Seimbang
Sudah mencoba berbagai cara memanjangkan rambut dengan cepat, tapi mengapa pertumbuhan rambut terasa lama, ya? Cek dulu makanan yang kamu konsumsi sehari-hari karena diet yang salah juga berpotensi menghambat pertumbuhan rambut.
Rambut membutuhkan nutrisi untuk mempercepat pertumbuhannya. Sementara diet dengan nutrisi yang tidak seimbang tentu akan mengurangi asupan nutrisi yang dibutuhkan rambut.
Yuk, cermati kembali menu dietmu. Pastikan menu dietmu mengandung zat besi, seng, niasin, asam lemak, selenium, asam folat, antioksidan, biotin, protein, dan vitamin A, D, dan E. Pasalnya, nutrisi dan vitamin tersebut lah yang sangat dibutuhkan untuk mempercepat pertumbuhan rambut.
5. Ketidakseimbangan Hormonal
Proses pertumbuhan rambut setiap orang tentu berbeda-beda. Orang-orang yang pertumbuhan rambutnya lambat biasanya mengalami ketidakseimbangan hormonal.
For your information, orang dengan kondisi hipertiroidisme (tiroid terlalu aktif) dan hipotiroidisme (tiroid kurang aktif) umumnya mengalami kerontokan rambut dan rambut baru yang tumbuh menjadi lebih tipis dan lama.
Tak hanya itu saja, wanita hamil yang di dalam tubuhnya mengalami perubahan hormon juga berpotensi mengalami kondisi kerontokan sampai pertumbuhan rambut yang lebih lama dibanding wanita lain yang tidak sedang hamil.

Nah, bagi kamu yang sedang struggle dengan berbagai cara memanjangkan rambut dengan cepat bisa turut mencoba perawatan harian menggunakan TRESemmé Hair Fall Control Shampoo & Conditioner. Produk ini diperkaya dengan Chia Seed Oil dan Amino-Vitamin yang dapat mengurangi kerontokan rambut hingga 98%* dan membuat rambut jadi 10 kali lebih kuat**.
Sambil menumbuhkan rambut, atasi juga kerontokan rambutmu dengan mempercayakan perawatan rambut sehari-hari pada TRESemmé Hair Fall Control.
*berdasarkan uji lab vs shampoo non kondisioner
** dengan pemakaian shampoo & kondisioner TRESemmé.